ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL OPERASI HITUNG BENTUK ALJABAR

https://doi.org/10.30605/pedagogy.v8i1.2537

Authors

  • Difta Alifah Salsabilla universitas Kristen Satya wacana
  • Danang Setyadi Universitas Kristen Satya Wacana

Keywords:

Kesalahan, Aljabar, Kualitatif deskriptif

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif karena penelitian ini dilakukan dengan mengamati interaksi –interaksi yang terjadi di sekitar kita. Dalam masalah yang dibahas penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif. Jadi penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif  yang berarti peneliti ingin menjelaskan dan menggambarkan apa saja yang menyebabkan siswa melakukan kesalahan dalam menyelesaiakan soal operasi hitung bentuk aljabar. Penelitian ini dilakukan karena peneliti masih menemukan banyaknya siswa kelas X yang masih kesulitan dalam pembelajaran operasi hitung bentuk aljabar. Penelitian ini dilakukan di SMA Virgo Fidelis Bawen dengan subyek siswa kelas XA. Pengambilan data yang dilakukan peneliti adalah dengan wawancara, tes dan juga observasi. Peneliti akan melakukan observasi di dalam kelas disaat siswa diajarkan oleh guru tentang operasi hitung bentuk aljabar. Setelah itu, peneliti akan mengajak 5 siswa sebagai perwakilan dari seluruh siswa kelas XA untuk mengerjakan 5 soal yang berkaitan dengan soal operasi hitung bentuk aljabar. Hasil pekerjaan siswa digolongkan dengan 3 kategori yaitu kategori tinggi, kategori sedang dan kategori rendah. Pada setiap katogeri peneliti mengambil 1 siswa. Kategori kesalahan yang digunakan peneliti adalah kesalahan dalam memahami soal, kesalahan dalam menggunakan rumus, kesalahan dalam operasi penyelesaian dan yang terakhir adalah kesalahan dalam menyimpulkan. Pengambilan data dengan wawancara dilakukan setelah 3 siswa mengerjakan soal dan peneliti sudah mendapatkan kesimpulan dari hasil tes siswa.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-05-26

How to Cite

Salsabilla, D. A., & Setyadi, D. . (2023). ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL OPERASI HITUNG BENTUK ALJABAR. Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika, 8(1), 311–322. https://doi.org/10.30605/pedagogy.v8i1.2537