Efektivitas Pembelajaran Berbasis Teks dengan Teknologi Animasi sebagai Internalisasi Nilai-Nilai Religius

  • Vio Amandini Afriliana Universitas Negeri Semarang
  • Haryadi Haryadi Universitas Negeri Semarang
  • Agus Nuryatin Universitas Negeri Semarang
Keywords: Berbasis Teks, Teknologi Animasi, Nilai Religius

Abstract

Pendekatan pembelajaran bahasa Indonesia berbasis teks didasarkan pada empat prinsip yang sering diabaikan, pendekatan ini menjadi sangat penting untuk diterapkan di sekolah-sekolah. Salah satu dari prinsip-prinsip ini adalah sebagai berikut: (1) bahasa harus dilihat sebagai teks, bukan semata-mata kumpulan kata atau kaidah kebahasaan; (2) penggunaan bahasa adalah proses memilih bentuk bahasa untuk mengungkapkan makna; (3) bahasa bersifat fungsional, yaitu bahasa harus digunakan dalam konteks karena mencerminkan sikap, ide, nilai, dan ideologi penggunanya; dan (4) bahasa adalah alat untuk menyampaikan informasi. Pembelajaran teks hikayat dalam kurikulum merdeka diajarkan atau diberikan di jenjang sekolah menengah atas/sekolah menengah kejuruan. Materi teks hikayat ini dapat diperoleh di kelas X semester pertama yaitu pada Bab 3 Bijak Menelusuri Kehidupan, dengan capaian pembelajaran pada elemen membaca atau memirsa yaitu siswa mampu mengidentifikasi ide dan makna kata dalam hikayat. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode pre-eksperimental dengan desain one group pretest posttest design. Alur pembelajaran meliputi building knowledge of field, modelling, joint construction, dan independent construction. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis, terdapat pengaruh yang signifikan dalam pembelajaran berbasis teks dengan teknologi animasi sebagai internalisasi nilai-nilai religius.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Dewantara, A. A. N. B. J., Sutama, I. M., & Wisudariani, N. M. R. (2019). PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS TEKS DI SMA NEGERI 1 SINGARAJA. Jurnal Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia Undiksha, 9(2). https://doi.org/10.23887/jjpbs.v9i2.20462

Laia, A. (2020). Menyimak Efektif . Lutfi Gilang.

Mahsun. (2014). Teks dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia. Bumi Aksara.

Nurhayani, I. (2010). Pengaruh Penggunaan Metode Bercerita Terhadap Kemampuan Menyimak Siswa Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia. Jurnal Perndidikan Universitas Garut, 04, 54–59.

Praheto, B. E. dkk. (2017). Peran Multimedia Interaktif dalam Pembelajaran Keterampilan Berbahasa Indonesia di PGSD. Proceedings Education and Language International Conference, 1.

Ramdhan, M. (2021). Metode Penelitian. Cipta Media Nusantara.

Rizki Yono, R., & Mulyono, T. (2020). Nilai Religius Dalam Novel Jatuhnya Sang Imam Karya Nawal El Saadawi. Jurnal Ilmiah SEMANTIKA, 1(02), 12–18. https://doi.org/10.46772/semantika.v1i02.166

Suardi. (2018). Belajar dan Pembelajaran. Deepublish.

Suparman, S. (2019). Keefektifan Model Picture And Picture Dalam Menulis Naskah Drama Siswa Kelas Viii Smpn 2 Bua Ponrang Kabupaten Luwu. Jurnal Onoma: Pendidikan, Bahasa, dan Sastra, 4(2), 121-137.

Sugiyono. (2014). Cara mudah menyusun: Skripsi, Tesis, dan Disertasi. Alfabeta.

Susilawati, E. (2017). Nilai-Nilai Religius dalam Novel Sandiwara Bumi Karya Taufikurrahman Al-Azizy. STILISTIKA: Jurnal Bahasa, Sastra, Dan Pengajarannya, 2(1). https://doi.org/10.33654/sti.v2i1.377

Published
03-01-2024
How to Cite
Vio Amandini Afriliana, Haryadi, H., & Agus Nuryatin. (2024). Efektivitas Pembelajaran Berbasis Teks dengan Teknologi Animasi sebagai Internalisasi Nilai-Nilai Religius. Jurnal Onoma: Pendidikan, Bahasa, Dan Sastra, 10(1), 238-245. https://doi.org/10.30605/onoma.v10i1.3180
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)